12 Tanda Orang Yang Ikhlas


12 tanda orang yang ikhlas,tanda-tanda ikhlas,ciri-ciri orang yang ikhlas,ciri-ciri sifat ikhlas,sifat ikhlas,ikhlas,tanda-tanda orang yang ikhlas

Benarkah Kamu Termasuk Orang Ikhlas? Coba perhatikan Ciri-ciri orang yang ikhlas berikut ini




Sebenarnya bukan hal yang mudah untuk mengukur ikhlas melalui perkataan atau perbuatan. Karena sesungguhnya, ikhlas itu sangat berkaitan erat dengan hati nurani manusia.

Laksana sebuah pohon beringin yang tumbuh subur di sebuah padang ilalang. Ikhlas butuh akar yang kuat untuk membuatnya tumbuh dan berdiri tegak.

Akar itulah yang dinamakan niat. Dalam memulai sesuatu, mulailah dari memperbaiki niat. Karena niat lah yang menjadi nilai dari segala sesuatu yang terwujud.

Disini kita hanya akan berbicara tentang ciri atau sekilas rupa, atas apa yang dihasilkan oleh sebuah keikhlasan hakiki. Keikhlasan yang memang bersumber dari hati nurani insan.

Dalam buku 'Dahsyatnya Ikhlas' karya Mahmud Ahmad Mustafa, bukti ikhlas itu nampak dari beberapa indikator yang aktif. Yang bila itu ada pada seseorang, maka benar jika ia seorang 'Mukhlis' (orang ikhlas).

Berikut 12 Tanda Orang yang Ikhlas:

1. Tidak berpengaruh atas pujian atau celaan

Pujian sesungguhnya hal yang menyenangkan bagi siapa saja. Namun bagi seorang Mukhlis, tak ada efek positif atau negatif untuk hatinya. Begitu pula ketika celaan itu datang, dianggapnya biasa saja.

2. Tidak kecewa saat tak mendapatkan balas budi

Ketika membantu sesamanya, ia tak kecewa atau pun sedih saat budinya tak terbalas. Meski orang tidak menghargainya, Mukhlis hanya membalas dengan sebuah senyuman manis.

3. Tidak sombong di hadapan sesama

Dalam percakapan atau perbuatan, Mukhlis tak menonjolkan diri dalam hal kebaikan. Dalam artian, ia tak mau mencari populeritas. Memuji diri atau membicarakan amalnya adalah bukan sifatnya.

4. Dilihat atau tidak dilihat, amal ibadahnya tetap sama

Kualitas ibadah seorang Mukhlis, saat sendiri atau di keramaian, tetap sama. Intinya, ia jauh dari sifat Riya' (pamer kebaikan).

5. Lebih suka beramal diam-diam

Ia akan menyembunyikan amalnya, seperti ia menyembunyikan keburukan. Cukup hanya Allah saja yang mengawasi dan menilai perbuatannya. Ibarat prajurit bayangan, berkorban dan menjadi pejuang yang tak dikenal.

6. Sukses dan gagal itu sama baginya

Saat memperjuangkan sebuah tujuan, seorang Mukhlis tak suka mengeluh saat terjatuh atau gagal. Pantang menyerah dan selalu bangkit dari kegagalan. Tak menunjukkan senang yang berlebihan, apabila tujuan diraihnya.

7. Teguh pendirian

Satu sifat luar biasa yang dianutnya adalah Istiqomah dalam hal kebaikan. Sifat ta'at yang ada dalam dirinya tak bisa dipungkiri lagi. Meski ia dilanda masalah seberat apapun, kualitas ibadahnya tetap terjaga.

8. Seimbang dalam wujud lahir dan bathin

Apa yang nampak di luar selalu sama dengan apa yang ada di dalam. "Ikhlas adalah ketika perbuatan hamba itu sama dalam lahir dan bathinnya" (Hudzaifah Al-Mar'asyi ra).

9. Ikut bahagia bila tahu orang lain mendapat nikmat

Saat mendengar sahabat atau orang lain mendapatkan nikmat, seorang Mukhlis akan mengucapkan 'Alhamdulillah'. Tak terkandung sedikitpun rasa iri maupun dengki dalam hatinya.

10. Tidak mengungkit amal perbuatannya

Saat memberikan bantuan apapun pada siapa saja, ia tak mau mengungkit lagi. Membicarakan amal, bisa merusak nilai amal itu sendiri.

11. Cepat membantu dan nikmat dalam beramal

Saat ada orang yang hidupnya sedang kesusahan, ia akan membantunya semampu yang ia punya. Tak ada kata terpaksa di dalam hatinya, karena ia telah berbuat semata-mata karena Allah.

12. Tidak membeda-bedakan sesama

Seorang Mukhlis bukanlah orang yang fanatik golongan. Pergaulannya luas tak terbatas. Pintu hatinya terbuka buat siapa saja.

Baiklah sahabat, dari 12 indikator ikhlas di atas, bisa kita simpulkan bahwa ikhlas itu adalah sebuah sifat di mana semua perbuatan semata-mata karena Allah.

Sifat ini benar-benar mulia dan luas. Artinya, pergaulan orang-orang ikhlas tak memiliki batasan atau kesempitan dunia. Bisa dikatakan pula, bahwa kesuksesan dimulai dari keikhlasan. Rintangan apapun yang akan kita lalui, hadapi dengan kuat dan ikhlas.


12 Tanda Orang Yang Ikhlas 12 Tanda Orang Yang Ikhlas Reviewed by Himam Miladi on January 21, 2019 Rating: 5

1 comment:

  1. numpang share ya min ^^
    Hayyy guys...
    sedang bosan di rumah tanpa ada yang bisa di kerjakan
    dari pada bosan hanya duduk sambil nonton tv sebaiknya segera bergabung dengan kami
    di DEWAPK agen terpercaya di add ya pin bb kami D87604A1 di tunggu lo ^_^

    ReplyDelete

Terima kasih sudah meninggalkan komentar di artikel ini

Powered by Blogger.